Usia Ideal Untuk Ajarkan Anak Puasa

0
1163

Tak terasa, kurang lebih 2 bulan lagi kita akan menyambut kembali datangnya bulan suci Ramadhan. Tentu. Doa dan harapan kita semua adalah dipanjangkan umur agar kita mampu melaksanakan ibadah di bulan penuh berkah.

Salah satu ibadah utama saat Ramadhan adalah puasa. Ayah dan Bunda yang mempunyai anak usia sekolah, tentu bertanya-tanya kapan si Kecil bisa diajarkan untuk berpuasa. Untuk menjawab hal ini, kita bisa mengacu pada salah satu hadits berikut:

“Pena diangkat (kewajiban gugur) dari tiga orang: orang yang tidur hingga bangun, anak kecil hingga bermimpi (balig), dan orang gila hingga berakal (sembuh).” (HR. Abu Daud, Tirmidzi, Nasa’I, dan Ibnu Majah)

Dari hadits di atas, dapat disimpulkan bahwa kewajiban anak untuk berpuasa ketika dia telah memasuki usia baligh. Namun, anak-anak tentu butuh waktu untuk terbiasa dengan pola makan saat puasa. Hal ini, tentu bukan serta merta bisa anak lakukan.

Oleh sebab itu, orangtua perlu membiasakan anak untuk berpuasa, termasuk menjalankan rukun puasa seperti makan sahur dan berbuka.

Usia 4 tahun, anak sudah bisa diajari puasa

Menurut Pediatrica Gadjah Mada, Ayah dan Bunda sudah bisa memperkenalkan puasa saat anak memasuki usia empat tahun. Mengajarkan anak puasa perlu dilakukan secara bertahap. Saat usia 4 tahun ini, ajak mereka untuk tidak makan dan minum beberapa jam selama beberapa hari.

Psikolog Elisa K Dewi, Msi, menjelaskan bahwa, di usia 4 tahun ini merupakan fase-fase bagi anak siap menerima segala informasi dari luar dan siap untuk memahami informasi tersebut. Nah, pada fase inilah, anak-anak siap untuk diajarkan tentang berpuasa.

Penting untuk tidak memaksakan anak berpuasa. Tapi lebih baik Ayah dan Bunda memberi pengertian pada mereka hakikat puasa itu seperti apa. Biarkan anak menentukan pilihan dengan sebelumnya membuat kesepakatan bersama jika si Kecil mau menuntaskan puasanya.

Ciptakan keseruan dan menu kesukaannya tiap sahur

Membangunkannya lalu mengajaknya makan diluar kebiasaannya tentu bukan hal yang mudah. Ayah dan Bunda perlu punya tips-tips kreatif untuk melatih anak berpuasa termasuk mengajaknya menyantap makanan di tengah waktu tidurnya.

Sajikan menu-menu kesukaan anak  dan ciptakan keseruan saat sahur. Jika si Kecil susah dibangunkan, buat kesepakatan dengan mereka sebelum mereka tidur. Ajak mereka berdiskusi tentang menu makanan untuk pagi nanti. Ini juga akan melatih anak untuk bertanggung jawab dengan pilihan yang telah disepakati.

Ajak mereka tetap berkativitas selama berpuasa

Aktivitas yang menarik baginya dan tidak menguras tenaga dapat membantu si Kecil lupa bahwa ia sedang berpuasa. Bunda bisa mengajak mereka beraktivitas baik di dalam rumah maupun di luar rumah seperti mengajaknya ke playground dan perpustakaan.

Nah, semoga Ayah dan Bunda sukses mengajarkan si Kecil berpuasa tahun ini ya!