Latih Motorik Anak dengan Mainan “Learning Skill with Ressa”

6
5597

Di masa golden age anak-anak, penting untuk memberikan stimulasi yang tepat untuk perkembangan otaknya. Ayah dan Bunda dituntut untuk kreatif agar anak-anak dapat distimulasi dengan cara yang tepat, namun tetap menyenangkan bagi mereka.

Nah, ini salah satu paket permainan yang dapat dipilih orangtua untuk melatih si Kecil. Learning Skill with Ressa. Seperti namanya, anak-anak bisa belajar berbagai ketrampilan lewat permainan ini. Dilengkapi dengan 10 buku dan 1 papan permainan, paket belajar ini terdiri dari 3 level kesulitan.

Beberapa permainan yang ditawarkan dalam paket belajar ini ada mencocokan gambar dengan papan angka, mewarnai gambar, puzzle, dan sebagainya. Paket belajar ini yang pasti menyajikan berbagai macam aktivitas menarik yang akan membuat penasaran untuk anak-anak.

Dalam setiap buku terdapat 15 topik permainan. Jika si Kecil mampu menyelesaikan setiap topik  permainan, Ayah dan Bunda dapat mengapresiasinya dengan memberikan stempel lucu atau tanda tangan di halaman terakhir buku. Nah, setelah si Kecil mampu melengkapi ke-15 topiknya, ada lembar penghargaan yang bisa membuatnya lebih semangat dalam belajar lho.

Yang lebih menariknya, paket belajar ini tersaji dalam dua bahasa yakni Indonesia dan Inggris. Sambil bermain, anak-anak dapat meningkatkan kemampuan dasar bahasa dan menambah kosakata bahasa mereka.

Manfaat permainan dalam paket permainan
  • melatih logika berpikir si Kecil
  • memacu kreativitas mereka
  • merangsang daya imajinasi anak
  • media bagi orangtua untuk menggali kemampuan kognitif si Kecil
  • memaksimalkan kemampuan observasi anak
  • mengembangkan kemampuan dasar bahasa yang dimiliki anak-anak
  • mempertajam konsentrasi anak
  • media bagi orangtua untuk mengetahui pemahaman anak dalam mengerjakan setiap perintah dalam permainan ini
  • mengembangkan kemampuan motorik anak
  • mengembangkan kemampuan koordinasi tangan dan mata bagi si Kecil
  • menstimulasi ketrampilan artistik bagi anak-anak
  • menambah kosakata bahasa (Indonesia dan Inggris)

Menarik bukan? Yuk kita intip isi dalam paket permainan “Learning Skill with Ressa” ini:

10 judul buku dalam paket permainan ini:
  1. Ayo Belajar Huruf Besar!
  2. Ayo Belajar Berhitung!
  3. Binatang Sahabat Kita
  4. Kenali Huruf Kecil!
  5. Matematika itu Mengasyikkan!
  6. Warnai Bentuk Kesukaanmu!
  7. Buku Harianku
  8. Cuaca Hari Ini
  9. Jam Berapa ini?
  10. Lingkungan Hijau

 

 

6 COMMENTS

  1. Waaaaah…..
    Paket pendamping belajar yang pas, fun, komplit dan sangat cocok sekali, buat masa Gorden age.
    Barra lagi ikutan GA yang hadiahnya Learning Skill With Ressa ini
    Bismillah…. Semoga Barra beruntung, amiiiiin:-)