Memberi Minum Air Putih pada Bayi, Bermanfaatkah?

7
35811

Assalamu’alaikum Ayah dan Bunda,

Ketika kita merasa haus, tentu kita akan mengambil segelas air dan langsung meminumnya, bukan? Semakin banyak air putih yang kita konsumsi juga bermanfaat untuk kesehatan kita. Hal ini, tentu saja berlaku untuk orang dewasa. Lalu, bagaimana jika kita memberi air putih pada bayi? Namun, pada kenyataannya, bayi (0-6 bulan) belum mampu mengkonsumsi minuman yang sama dengan orang dewasa.

Bayi yang masih menyusu ASI secara eksklusif tidak memerlukan air putih. Air putih tentu tidak bisa menggantikan kandungan yang terdapat pada ASI dan susu formula. Para ahli kesehatan baru menganjurkan pemberian air putih pad bayi di atas 6 bulan, saat mereka telah mampu mengkonsumsi makanan dan minuman tambahan.

Pada bayi di bawah usia 6 bulan, pemberian air putih saja justru menganggu kemampuan tubuh bayi dalam menyerap nutrisi dari ASI atau susu formula. Mengkonsumsi air putih dapat menyenabkan perut bayi terasa penuh sehingga keinginan untuk minum ASI atau susu formula jadi berkurang.

Risiko Memberi Air Putih Pada Bayi

Kebanyakan dari kita kurang memahami bahwa bayi dapat keracunan air. Pada beberapa kasus yang terjadi, bayi yang meminum terlalu banyak air dapat menyebabkan intoksifikasi air atau keracunan air. Hal ini disebabkan karena kadar garam dalam darah turun drastis akibat terlalu banyak asupan air putih. Ini dapat menganggu keseimbangan elektrolit.

Gejala keracunan air putih pada bayi antara lain pembengkakan tubuh, diare, mual, dan muntah. Keracunan air putih dapat menyebabkan bayi kejang, bahkan koma.

Lalu bagaimana dengan mengencerkan susu formula dengan air putih? Kandungan nutrisi dalam susu formula tentu lebih baik jika hanya dibandingkan dengan air putih saja. Tapi, sebaiknya konsultasikan dengan dokter anak jika ingin menggunakan susu formula dan diencerkan dengan air putih.

Selain, itu pemberian air putih pada bayi juga dapat menyebabkan bayi diare. ini disebabkan karena air yang diminumkan ke bayi tidak steril dan mengandung kuman penyakit. Tentu kita setuju bahwa tubuh bayi masih rentan, sehingga resiko bayi menjadi diare karena kandungan air putih menjadi besar.

Jika ingin memberikan susu formula untuk bayi, Ayah dan Bunda dianjurkan menggunakan air yang telah direbus. Suhu air minimal 70° celcius, lalu dinginkan terlebih dahulu sebelum memberikannya pada bayi. Jika, Ayah dan Bunda mengencerkan susu formula dengan air kemasan, perhatikan kandungan mineral pada label air kemasan tersebut.  Pastikan bahwa kadar natrium (Na) tidak lebih dari 200mg per liter dan kadar sulfat (SO atau SO4) tidak lebih dari 250 mg per liter.

Waktu yang tepat memberi air putih

Nah, jadi kapan waktu yang tepat untuk memberikan air putih pada anak?

  1. dalam kondisi apapun atas saran dokter untuk menghindari dehidrasi
  2. setelah bayi berusia 6 bulan, tapi jangan berlebihan
  3. setelah bayi berusia 1 tahun, bayi boleh diberi air putih sebanyak yang ia mau

7 COMMENTS