Rumah Al Qolam: Ajarkan Baca Al Quran dan Terapi Kesehatan Gratis

2
4463

Hafiz-Hafizah Talking Doll adalah produk yang iconic dari Al Qolam. Karakter Hafiz dan Hafizah diharapkan mampu menjadi gambaran ideal anak-anak muslim Indonesia yang cerdas dan berakhlaq. Hal ini merupakan mimpi besar dari perusahan yang menginisiasi lahirnya 2 karakter lucu ini, Al Qolam.

Al Qolam hadir sebagai wujud dari kepedulian terhadap syiar Al Quran. Berbagai produk hadir mengikuti perkembangan teknologi dan tentu saja peduli terhadap edukasi anak-anak usia dini lewat berbagai produknya.

Produk Digital Pen sendiri diproduksi untuk memberikan solusi bagi orang yang kesulitan belajar Al Quran karena tidak mempunyai waktu yang cukup untuk belajar, kesulitan mengucapkan huruf hijaiyah dengan benar dan mempraktikkan hukum tajwid dengan baik dan benar. Beberapa produk Al Qolam yang lain juga diproduksi guna membantu umat muslim yang ingin menghafal Al Quran.

Tak hanya itu, Al Qolam mengeluarkan produk edukatif bagi anak-anak seperti Hafiz dan Hafizah Talking Doll, Mushaf Maqamat for Kids, dan juga Animal Series. Produk-produk ini tak hanya dapat menemani bermain anak-anak tapi juga belajar banyak hal. Belajar Al Quran, kisah-kisah islam, bahkan belajar bahasa Inggris dan bahasa Arab.

Produk Al Qolam telah banyak mendapatkan penghargaan, baik tingkat nasional maupun internasional dalam hal inovasi dan kebermanfaatannya untuk publik secara luas, khususnya umat muslim. Terakhir, Al Quran Digital Pen memenangkan Indonesia Digital Popular Brand Award 2016. Masih ada beberapa rentetan penghargaan yang diterima Al Qolam dalam mengeluarkan berbagai produk inovatifnya.

Konten produk-produk Al Quran Digital Pen yang diproduksi oleh Al Qolam dibawah pengawasan secara langsung Institut Ilmu Al Quran (IIQ) yang berkomitmen menjadi Pusat Studi dan Riset Al Quran terbaik dan terdepan.

Tak hanya terkait produk dalam bidang bisnis, komitmen untuk mengentaskan buta huruf Al Quran sesuai dengan visinya diterapkan Al Qolam dengan menghadirkan Rumah Al Qolam. Rumah Al Qolam merupakan lembaga sosial yang fokus pada 2 kegiatan yaitu sebagai pusat belajar Al Quran baik anak-anak maupun orang dewasa dan juga pusat terapi kesehatan.

Sebagai pusat belajar Al Quran, Rumah Al Qolam berkomitmen mengajarkan masyarakat Muslim belajar mengaji dari tingkat dasar hingga mahir bahkan belajar menghafal atau tahfidz juga. Sedangkan untuk terapi kesehatan, Rumah Al Qolam menyediakan berbagai alat kesehatan dengan standar internasional didampingi oleh konsultan kesehatan yang sudah berpengalaman.

Rumah Al Qolam yang beralamat di Ruko Salahuddin Square (sebrang ITC Depok) ini bersifat gratis, sehingga kegiatan belajar Al Quran maupun terapi kesehatan tidak dipungut biaya apapun. Al Qolam berkomitmen bahwa Badan Usaha yang ada di luar kegiatan belajar dan terapi kesehatan tidak berorientasi pada profit, melainkan keuntungannya dimanfaatkan untuk mendukung keberlangsungan program Rumah Al Qolam ini.

Rumah Al Qolam
Jl. Margonda Raya Nomor 26,
Komplek Ruko Saladin Square Blok C No. 21-22,
Depok Jawa Barat
021 – 29315729

2 COMMENTS